Para Master mikrotik, saya ingin bertanya lagi nih, sebelumnya tujuan saya disini ingin membuat sebuah jaringan internet wireless murah ke rumah-rumah di komplek perumahan saya, tetapi saya tidak ingin memakai teknik membuat Wireless Interface pada umumnya, karena saya belum mengerti dan menurut saya cenderung kurang fleksibel karena salah satunya kita harus pointing terlebih dahulu ke tempat client kita, maka dari itu saya mencoba untuk memakai fasilitas hotspot saja namun dengan coverage area yang akan saya terus perluas dengan penambahan antenna yang mempunyai daya pancar yang cukup tinggi.
saya mempunyai rencana dan topologinya kira-kira seperti ini. kira-kira bisa gak yah??
internet|-----|RB750|------|AP|----Jaringan Wireless---
|
|
|
-
CLIENT2|--|AP2|------Jaringan Wireless-------|AP1|
-
|
|
-
C
L
I
E
N
T
1
-
Biar tidak bingung:
AP : Acces Point Tower Pemancar saya
AP1 : Acces Point milik client 1
AP2 : Acces Point milik client 2
Jaringan Wireless : Jaringan nirkabel yang menegahi antar AP
jadi begini para master, ketika AP memancarkan sinyal di tangkap oleh AP1 dan client1 dapat menggunakan koneksi internet yang telah dipancarkan ke AP1 tersebut dari AP tower pemancar saya, tapi saya ingin AP1 tersebut tidak hanya menjadi penerima, tetapi AP1 dapat memancarkan sinyal lagi ke AP2 yang mungkin jaraknya tidak dapat dijangkau oleh AP tower pemancar saya dan client2 dapat menggunakan koneksi internet dari AP2 yang telah di pancarkan sinyal dari AP1 dan tugas AP2 sama seperti AP1 dan begitu seterusnya jadi yang menjadi penerima sinyal disisi client bukanlah USB Wireless modem, melainkan sebuah Acces Point.
pertanyaan saya,
1. bisakah masing-masing AP dapat terhubung satu sama lain dengan menggunakan settingan hotspot di mikrotik??
2. Apakah bisa sebuah AP di setting 2 tugas sekaligus seperti gambaran saya di atas?
3. Apakah masing-masing user hotspot saya dapat ter-detect di data user mikrotik saya?
Mohon bantuannya yah para master mikrotik, maaf kalau membingungkan, hehe..
Sebelum dan sesudahnya terimakasih..![]()